25/04/2025
Aktual Gaya Hidup

The Grand Mansion Menteng by The Crest Collection dan Klinik Utama Simas Sehat Luncurkan Kolaborasi Wellness Program

JAKARTA (possore.id) — Pernahkah Anda membayangkan menginap di hotel mewah sambil merawat kesehatan dan kecantikan dalam satu paket?

Kini, The Grand Mansion Menteng by The Crest Collection bersama Klinik Utama Simas Sehatmemperkenalkan Wellness Program eksklusif.

Program ini menggabungkan akomodasi elegan dengan perawatan kesehatan dan kecantikan menyeluruh.

Dengan menawarkan pengalaman unik yang memadukan kenyamanan menginap di The Grand Mansion Menteng by The Crest Collection dan layanan kesehatan.

Sebut saja detoxification dan high nutrition diet yang dirancang oleh para ahli dari Klinik Utama Simas Sehat.

Semua perawatan bersifat personalized, disesuaikan dengan kebutuhan dan kondisi masing-masing tamu.

Salah satu nilai unggulan dari program ini adalah penggunaan Gerson Therapy. Ini adalah metode pengobatan alami yang berfokus pada detoksifikasi tubuh dan peningkatan sistem kekebalan.

Terapi ini menggunakan pola makan organik, jus segar, dan pembersihan tubuh untuk mendorong proses penyembuhan alami.

Leave a Comment