26/04/2025
Daerah hukum

LBH Muhammadiyah Kota Bekasi Gelar Raker Pertama di Tapos Bogor

Teks foto: Pengurus dan anggota LBH AP PDM Kota Bekasi saat Raker (foto : Nur/Possore.id)

BOGOR (Possore.id) – Lembaga Bantuan Hukum & Advokasi Publik (LBH & AP) Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Kota Bekasi, menggelar Rapat Kerja (Raker) 1 di Villa Syauqi Ciawi, Tapos, Bogor, Jawa Barat, selama 2 hari Rabu – Kamis 15 – 16 Januari 2025.

Ketua LBH & AP PDM Kota Bekasi, Kombes Pol (Purn) I Ketut Sudiharsa, SH, MSi berterima kasih karena raker ini bisa terlaksana pasca pelantikan dan pengukuhan pengurus dan anggota LBH AP PDM Kota Bekasi, di kampus Institut Bisnis Muhammadiyah (IBM) Oktober 2024 lalu.

“Alhamdulillah sejak terbentuknya LBH  ini, sejumlah kegiatan sudah berhasil dilaksanakan termasuk beberapa kasus ditangani baik litigasi maupun yang non litigasi,” kata I Ketut Sudiharsa, mantan penyidik kepolisian dari Mabes Polri ini.

Disebutkan, sejumlah kasus yang sedang dan sudah ditangani diantaranya pendampingan klien di kepolisian maupun di pengadilan. Antara lain kasus pembunuhan, pelecehan seksual, perkosaan dan kasus pencurian.

“Sekalipun di antara kasus tersebut ada yang hanya kasus sumir seperti perkara pidana pencurian, namun intinya LBH & AP Muhammadiyah Kota Bekasi berusaha menjalankan peran dan fungsinya memberi bantuan hukum kepada masyarakat untuk mendapatkan keadilan,” katanya.

Selain itu, kata I Ketut Sudiharsa, pihaknya sudah menyusun Prosedur Operasional Standar (SOP) sebagai petunjuk operasional berupa dokumen tertulis yang merinci langkah-langkah atau prosedur yang harus diikuti oleh individu atau tim LBH.

“Di SOP tersebut setidaknya ada 11 program kerja untuk bidang litigasi, non litigasi dan pendidikan. Dengan SOP tersebut diharapkan bisa menjadi pedoman bagi anggota ke depan dalam memberi kesempatan masyarakat mendapatkan keadilan,” katanya.

Ketua PDM Kota Bekasi Drs Syahrul Hadiprabowo memberi sambutan sekaligus membuka raker (foto : LBH AP Kota Bekasi)
Ketua PDM Kota Bekasi Drs Syahrul Hadiprabowo memberi sambutan sekaligus membuka raker (foto : Nur/Possore.id)

Raker bertema “Penguatan LBH & AP PDM Kota Bekasi & Keadilan Untuk Semua” ini, ikut hadir Ketua PDM Kota Bekasi Drs Syahrul Hadiprabowo sekaligus membuka raker pertama untuk lembaga bantuan hukum tersebut.

Juga tampak Bendahara PDM H. Umri Yasa, Ketua Majelis Hukum dan HAM Alexon Syadzili SH, MH, Wakil Ketua LBH Ir H Supriyadi SH, MM, pengurus harian dan anggota LBH.

Acara dimulai dengan pembacaan ayat suci/terjemahan Al Qur’an oleh Faizal SE, menyanyikan lagu Indonesia Raya dilanjutkan mars Muhammadiyah dipandu oleh Deddy Seriadi SH, MM dan pembacaan doa oleh Ir H Supriyadi SH, MM.(*)

Leave a Comment