2.8 C
New York
07/02/2025
Aktual

Untuk Mudahkan Masyarakat, PKPU-Carrefour Sediakan Booth Ziswaf

JAKARTA (Pos Sore) — Menyambut bulan suci Ramadhan 1435 H dan Hari Anak Nasional 2014, PT. Trans Retail Indonesia (Carrefour) bersama Lembaga Kemanusiaan Nasional PKPU meluncuran Booth Zakat, Infak, Sedekah, dan Waqaf (Ziswaf). Booth ini akan ada di 25 Carrefour seluruh Indonesia.

Sebagian dana yang didapat dari pengumpulan booth tersebut digunakan untuk program nasional Belanja Bareng Yatim (BBY), yang rutin dilaksanakan sejak 2010.

“Kami ingin memberikan kemudahan kepada seluruh pelanggan dan konsumen Carrefour yang ingin menunaikan Ziswaf,” kata RM. Adji Srihandoyo, Corporate Affairs Director PT Trans Retail Indonesia, di Carrefour Kota Kasablangka, Jumat (14/6).

Dikatakan, adanya booth Ziswaf ini, sebagai bentuk penawaran produk dan pelayanan terbaik bagi seluruh pelanggan setia Carrefour. “Kami berharap, hasil pengumpulan dana di booth ini dapat memberi manfaat bagi masyarakat yang membutuhkan,” katanya.

Presdir PKPU, Agung Notowiguno, mengatakan, selain pengumpulan dana Ziswaf, booth ini juga menyediakan jasa konsultasi mengenai perhitungan Zakat serta informasi mengenai Ramadhan.

“Kerjasama PKPU dan Carrefour ini membuat lebih dekat dengan masyarakat. Selain itu, memudahkan orang untuk berdonasi Ziswaf tanpa harus datang ke lembaga zakat,” ujarnya.

Kegiatan ini juga membuka peluang untuk masyarakat lebih mengetahui betapa pentingnya berzakat dan manfaat ziswaf, salah satunya adalah kegiatan BBY. (tety)

Leave a Comment