Masyarakat Indonesia sudah mulai melirik busana-busana tradisional Indonesia sebagai bagian dari gaya busana keseharian. Karenanya, ‘SwansTwenty’ menggelar ajang eksibisi fashion berkelas bertajuk ‘Handmade Movement 2014’, di Lotte Shopping Avenue, Kuningan, pada 1 – 4 Mei 2014.
Dengan memadukan sentuhan tradisional dalam busana keseharian yang modern, chic dan ready to wear. Kehadirannya terinspirasi dari busana-busana tradisional yang mulai diapresiasikan keberadaannya dan penggunaannya oleh fashionista Tanah Air terlebih setelah ‘Batik’ mendapat pengakuan resmi dari UNESCO sebagai khazanah budaya milik Indonesia.
Kehadiran brand ‘SwansTwenty’ turut dipicu oleh adanya keinginan untuk menghadirkan koleksi busana dengan sentuhan tradisional Indonesia yang dapat dipakai sebagai busana keseharian khususnya bagi generasi muda yang tetap ingin tampil young, trendy dan chic.
Dari kacamata generasi muda, selama ini koleksi busana dengan sentuhan tradisional Indonesia dianggap masih mendominasi busana-busana ‘serius’ untuk acara-acara resmi seperti rapat, jamuan, resepsi pernikahan dan sebagainya sehingga model dan cuttingannya pun terlihat kuno dan tidak edge.
Karenanya, ‘SwansTwenty’ hadir untuk memberikan pilihan busana dengan sentuhan tradisional Indonesia yang tetap mengusung nilai-nilai generasi muda yang trendy dan chic sekaligus mengubah mindset dan pakem bahwa busana tradisional juga dapat dipakai sebagai busana harian yang dipadu padankan dengan celana jeans yang kasual misalnya sehingga juga dapat dipakai untuk momen sehari-hari.
“Busana-busana kami 100% karya anak bangsa Indonesia dan memiliki visi untuk mengangkat tradisi Indonesia dalam modernitas dan keseharian,” kata Lucy Akmaltalia selaku Owner and Branding Director ‘SwansTwenty’.
“Kami sangat antusias dapat meramaikan industri kreatif khususnya fashion Tanah Air. Melihat pertumbuhan industri kreatif di bidang fashion di Indonesia, kami percaya dapat menjadi alternatif bagi para fashionista yang senantiasa mengapresiasikan busana-busana tradisional Indonesia serta mencari busana-busana yang berkualitas,” tambahnya.
Bertemakan ‘Modern Indonesia’, koleksi brand ‘SwansTwenty’ menawarkan koleksi model yang up to date, kualitas bahan yang nyaman dipakai, cutting yang pas dengan bentuk tubuh, balutan kemasan yang menarik serta mengadaptasi beragam pakaian daerah dari Sabang sampai Merauke yang menjadi ciri khasnya. (tety)