27/11/2025
AktualKesehatan

Sido Muncul Adakan Baksos Operasi Katarak Gratis untuk 100 Mata di Labuan Bajo

POSSORE.ID, JAKARTA — Sebagai wujud kepedulian sosial di bidang kesehatan, PT Industri Jamu Dan Farmasi Sido Muncul Tbk (Sido Muncul), kembali melaksanakan Bakti Sosial Operasi Katarak Gratis.

Bekerjasama dengan Perhimpunan Dokter Spesialis Mata Indonesia (PERDAMI) dan Rumah Sakit Umum (RSU) Siloam Labuan Bajo, kegiatan akan dilaksanakan pada pada Jumat, 14 November 2025 untuk 100 pasien penderita katarak dari Labuan Bajo, dan sekitarnya.

Bantuan sebesar Rp. 214.700.000,- secara simbolis akan diserahkan secara virtual oleh Direktur PT Industri Jamu Dan Farmasi Sido Muncul Tbk, Dr. (H.C.) Irwan Hidayat kepada Direktur RSU Siloam Labuan Bajo, dr. Theresia Nina Noviriana, MPH.

Disaksikan oleh Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Manggarai Barat, Adrianus OJO, S.SI., APT, Perwakilan dari Perdami Pusat dr. Andi Elizar Asriyani, Sp.M, dan para pejabat terkait lainnya.

Direktur Sido Muncul Irwan Hidayat menyampaikan kegiatan ini merupakan komitmen Sido Muncul dalam mebantu mengurangi anak penderita katarak di Indonesia yang terus bertambah setiap tahunnya.

“Sejak tahun 2011, Sido Muncul bekerjasama dengan Perdami telah mengoperasi lebih dari 57.000 mata di seluruh Indonesia. Di Labuan Bajo kami menargetkan 100 mata, dan tahun ini Sido Muncul telah mengoperasi hampir 1000 mata’,” ujar Irwan Hidayat.

Irwan menjelaskan, selain operasi katarak gratis, Sido Muncul juga memiliki program CSR lainnya, seperti operasi bibir sumbing gratis hingga stunting.

“Selain operasi katarak, kami juga punya program untuk operasi bibir sumbing, penanganan stunting, dan kedepannya akan masuk ke program untuk ODGJ,” jelas Irwan.

Leave a Comment