JAKARTA (Possore.id) -Direktur Utama Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk (BTN) Nixon LP Napitupulu bersama Rektor Universitas Diponegoro (UNDIP) Prof Suharnomo disaksikan Wakil Direktur Utama BTN Oni Febriarto (kiri) dan Wakil Rektor 3 UNDIP Prof Adian Fatchur Rochim (kanan) saat Penandatanganan Nota Kesepahaman (Memorandum of Understanding/MoU) Jasa Layanan Perbankan antara BTN dan UNDIP di Semarang, Rabu (11/9/2024). Dalam kegiatan tersebut, BTN juga meresmikan wajah baru Kantor Cabang Pembantu (KCP) UNDIP Tembalang yang dilengkapi dengan Co-Working Space.
Dengan peresmian KCP UNDIP Tembalang ini, BTN berharap dapat secara optimal melayani civitas akademika UNDIP dan masyarakat sekitar serta memperluas pembiayaan perumahan di Jawa Tengah. B. Tri Prasetyo.