JAKARTA ( Pos Sore) – Pengemudi Toyota Innova Nopol B35 UOB tewas setelah mobil yang dikendarainya menabrak pagar pembatas jalan di Jalan Tol Sedyatmo KM 25.200, Penjaringan, Jakarta Utara, Jumat (13/4) pagi. Korban tewas dengan kondisi luka di kepala.
Kanit Laka Lantas Polres Metro Jakarta Utara AKP Sigit Purwanto mengutarakan, mobil yang dikemudikan korban menabrak pagar pembatas karena hilang kendali.
“Saat kendaraan Toyota Innova melaju dari arah Timur ke Barat di jalan Tol Ir Sedyatmo tepatnya di dekat KM 25.200 hilang kendali oleng ke kiri menabrak pembatas jalan,” ujarnya.
Akibat kecelakan tersebut, pengemudi mobil yang bernama Jeannsen Edwin, 23, meninggal dunia di lokasi kejadian. Jenazahnya dikirim ke Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo, Jakarta Pusat untuk otopsi. Sementara, polisi telah melakukan cek TKP dan mengamankan barang bukti.
Barang bukti yang diamankan polisi adalah satu unit mobil Toyota Innova dan STNK-nya serta satu lembar SIM A milik Jeannsen. (marolop)