2.8 C
New York
07/02/2025
Aktual

New York Bubarkan Unit Penyadapan Muslim

NEW YORK (Pos Sore) — Departemen Kepolisian Kota New York telah membubarkan sebuah unit program rahasia khusus untuk menyadap orang-orang muslim guna mengidentifikasi kemungkinan ancaman terorisme. Unit yang dimaksud adalah Unit Demografik.

Sumber media massa Amerika menyebutkan selama ini Unit Demografik telah mengerahkan para detektif yang menyamar untuk menguping berbagai percakapan dan mencatat tempat-tempat yang biasa didatangi orang muslim.

Unit khusus itu menjadi subyek dua gugatan federal di masa lalu dan dikecam berbagai kelompok pembela hak-hak sipil.

Keberadaannya juga membuat orang muslim tidak percaya pada polisi. “Reformasi ini adalah langkah maju guna meredam ketegangan antara polisi dan masyarakat sehingga aparat dan warga dapat membantu satu sama lain dalam mengejar orang jahat,” tulis Walikota New York Bill de Blasio.

“Unit khusus itu menjadi subyek dua gugatan federal di masa lalu dan dikecam berbagai kelompok pembela hak-hak sipil.”

Keputusan untuk menghentikan program itu dibuat oleh Komisaris Polisi yang baru, William Bratton. Putusan ini dipandang sebagai upaya menghindari praktek pengumpulan intelijen cara lama sejak tragedi berdarah 11 September 2001.

Unit Demografik telah beroperasi sejak 2003 dan kemudian dinamai sebagai Unit Penaksiran Zona. Para detektif ditempatkan di tempat dimana orang muslim bekerja, berbelanja, makan, dan salat.

“Unit Demografik telah menciptakan perang urat syaraf di masyarakat kami,” tandas Linda Sarsour dari Perkumpulan Arab Amerika Kota New York kepada suratkabar The New York Times.

“Unit Demografik telah menciptakan perang urat syaraf di masyarakat kami.”

“Dokumen itu menunjukkani dimana kita tinggal. Mereka dapat melihat kehidupan kita semuanya di atas peta itu. Dan ini mengacaukan kejiwaan masyarakat,” tukas Sarsour.

Setelah dibubarkan, para detektif dipindahtugaskan di unit lain. Menurut Kepala Serikat Kebebasan Hak Sipil New York, Donna Lieberman, kegiatan pengawasan itu telah membahayakan hubungan masyarakat.

“Kami berharap ini berarti akhir dari pendekatan jaring pengawasan dan sebuah komitmen untuk mengejar para penjahat ketimbang orang New York yang tak bersalah,” paparnya.(bbc/meidia)

Leave a Comment