14.2 C
New York
13/10/2025
AktualEkonomi

Kolaborasi HIMKI — UNTAR: Membangun Generasi Wirausaha di Industri Mebel dan Kerajinan

BANDUNG, PosSore – Aroma kayu yang khas menyambut para tamu yang memasuki Galeri Kriya Nusantara di Jl. Ir. H. Juanda No. 48, Dago, Bandung. Di tempat yang menjadi ikon industri mebel dan kerajinan ini, para peserta dari Himpunan Industri Mebel dan Kerajinan Indonesia (HIMKI) dan Universitas Tarumanagara (UNTAR) berkumpul dalam sebuah kolaborasi strategis yang bertujuan meningkatkan minat wirausaha di sektor home dekor, mebel, dan kerajinan bagi para alumni perguruan tinggi.

Delegasi Untar bersama Ketua Umum HIMKI Abdul Sobur berfoto bersama di Galeri Kriya Nusantara usai melakukan Diskusi untuk kolaborasi

Acara yang berlangsungJumat, (14/2) itu mempertemukan dua dunia—akademik dan industri—dalam satu forum yang membahas bagaimana generasi muda bisa lebih berperan dalam industri kreatif yang kian berkembang pesat, baik di dalam maupun luar negeri

Kolaborasi ini dipimpin langsung oleh Rektor UNTAR, Prof. Dr. H. Ahmad Sudiro, S.H, M.H, M.Kn., M.M, dan Ketua Umum Himpunan Industri ebel dan kerajinan Indonesia (HIMKI), Abdul Sobur. Dengan latar belakang yang kuat dalam akademik dan industri, keduanya menegaskan pentingnya sinergi antara perguruan tinggi dan dunia usaha dalam mencetak wirausaha muda yang kompetitif.

Tiga agenda utama yang menjadi fokus dalam kegiatan ini adalah: Pertama, Pengenalan Potensi Industri Kreatif – Peserta diajak memahami luasnya peluang dalam sektor mebel dan kerajinan, mulai dari produksi hingga ekspor ke pasar global. Kedua, Diskusi Peluang Kerja Sama – UNTAR dan HIMKI membahas kerja sama dalam bidang akademik, riset, serta inovasi industri untuk mendukung pertumbuhan bisnis kreatif berbasis keilmuan.

Selanjutnya, ketiga, Peninjauan ke Kriya Nusantara – Sebagai salah satu perusahaan anggota HIMKI Bandung Raya, Kriya Nusantara menjadi contoh nyata bagaimana produk kriya Indonesia mampu menembus pasar premium internasional.

Tidak dapat disangkal bahwa Kriya Nusantara adalah salah satu pelaku industri yang telah membuktikan kualitas produk lokal di tingkat global. Berbekal warisan budaya dan inovasi, perusahaan ini telah menjadi pemain utama dalam industri mebel dan kerajinan, menawarkan produk bernilai seni tinggi yang diminati di pasar internasional.

Kunjungan ini membuka wawasan peserta tentang bagaimana sebuah usaha berbasis kreativitas bisa berkembang menjadi bisnis berkelas dunia. Mulai dari pemilihan bahan baku berkualitas, teknik pengerjaan yang detail, hingga strategi pemasaran yang mampu menarik perhatian pembeli global.

Mencetak Wirausaha Muda di Industri Kreatif

Dalam diskusi yang berlangsung, HIMKI dan UNTAR berkomitmen untuk terus mendorong lahirnya generasi wirausaha baru di sektor mebel dan kerajinan. Sinergi ini diharapkan mampu menjembatani kebutuhan industri dengan inovasi akademik, menciptakan lebih banyak peluang bagi lulusan perguruan tinggi untuk terjun ke dunia usaha.

“Indonesia memiliki kekayaan budaya dan keterampilan tangan yang luar biasa. Jika dikelola dengan baik, sektor mebel dan kerajinan bisa menjadi pilar ekonomi yang lebih kuat,” ujar Abdul Sobur, Ketua Umum HIMKI itu usai acara kolaborasi.

Sementara Prof. Ahmad Sudiro menegaskan bahwa dunia pendidikan harus lebih aktif dalam membangun mental wirausaha di kalangan mahasiswa dan alumni. “Kami ingin para lulusan tidak hanya menjadi pencari kerja, tetapi juga pencipta lapangan kerja yang inovatif dan berdaya saing,” ungkapnya.

Dengan semangat kolaborasi ini, HIMKI dan UNTAR membuka peluang baru bagi generasi muda untuk menjelajahi industri kreatif, menciptakan inovasi,  dan membawa karya Indonesia ke panggung dunia. (aryodewo)

 

Leave a Comment