11.2 C
New York
11/10/2024
Aktual

Kemana Larinya Dana Pemilu?

JAKARTA (Pos Sore) — Terlepas dari semua kisruh dan hiruk pikuknya, masyarakat antusias menyambut Pemilu 2014.

Antusiasme itu juga diiringi kekhawatiran banyaknya masyarakat yang tak menggunakan hak suaranya alias golput (golongan putih).

Hal itu bukan tak mendasar. Analisa sejumlah pihak mengungkap ketika penghitungan suara nanti suara golput (golongan putih akan semakin meningkat).

“Pasalnya banyak kekecewaan yang dialami masyarakat. Disaat mereka berjuang untuk kursi parlemen dan presiden, disisi lain kasus korupsi berjamaah makin merajalela,” kata Ketua Harian Gerakan Pemuda Anti Korupsi (GEPAK) Irfan maulana saat diskusi di sekretariat Himpunan Mahasiswa Unas (HAMAS) bertemakan “Kemana Aliran Dana Pemilu, kemarin.

Dalam diskusi itu terungkap terselenggaranya pemilu yang demokratis, jujur dan adil hanya mungkin terjadi jika kredibilitas para penyelenggara pemilu terjamin.

Pemilu yang ideal, kata Irfan, sejatinya harus dilaksanakan oleh para penyelenggara yang selain cakap, juga berintegritas tinggi.

“Mereka bekerja taat asas, berpijak diatas aturan yang jelas dan bebas dari kepentingan politik. Kredibilitas mereka ditentukan pula dari keyakinan publik atas apa yang mereka lakukan sejak awal hingga akhir penyelenggaraan dalam rangkaian suatu pemilihan yang mereka tangani.”

Meskipun ada aturan asoal dana partai politik yakni di dalam UU No. 2/2011, namun masih ada partai yang belum transparan soal keuangan.

KPU pun sudah mengatur untuk partai politik mencantumkan atau membuka rekening parpol agar dana pemasukan dapat di telusuri untuk menghilangkan indikasi dana sumbangan gelap.

“Apabila dana asing masuk untuk membiayai partai dalam berkampanye, itu yang menjadi pertanyaan besar. Ditakutkan yang mengemuka adalah kepentingan asing jika salah satu partai berhasil memenangkan pemilu nanti,” kata Ketua HAMAS Puteranegara.

Ditambahkan Irfan Maulana, selain dana pemasukan yang harus diselidiki ataupun diawasi juga pengeluarannya. (Batubara/fent)

Leave a Comment