8.9 C
New York
27/10/2024
Aktual

Jadi WNI, Ashraff Siap Bangkitkan Musik Dangdut

JAKARTA (Pos Sore) – Karier pedangdut asal India Mochtaruddin Ashraff Abu alias Ashraff, sempat redup terkait kasus kewarganegaraannya. Ia sempat sedih ketika harus dideportasi pihak imigrasi dari Indonesia.

Kesedihannya cukup beralasan mengingat pada dekade 1990-an, namanya sempat meroket melalui singel Sharmila dan Gembala Cinta.

”Hampir sepuluh tahun lamanya saya harus bersabar untuk bisa mengantungi status WNI dan bisa kembali berkarya di Indonesia. Buat saya, Indonesia itu sudah menjadi bagian dari hidup saya,” ujar Ashraff.

Menurut Ashraff, saat harus meninggalkan Indonesia, sejak itu ia sama sekali tidak berkarya. Ashraff merasa kebebasan berkaryanya di rampas dan dijegal. Namun ia tetap menulis lagu meski belum belum ada kepastian kapan ia bisa kembali bernyanyi.

“Saya sedih, dan saya merasa kaki dan tangan diikat dan mulut disumpal kain, tidak bisa bergerak dan berteriak,” ungkapnya.

Seiring perjalanan waktu yang cukup panjang, Ashraff menemukan kebahagiaan ketika menikah dengan wanita pujaannya asal Pekalongan. Bahkan Ashraff mengaku proses kewarganegaraannya dibantu oleh sang istri.

“Paspor saya ini menyebut saya dari Kajen
(Pekalongan). Saya ikut dengan istri yang sekarang menjadi wakil bupati di Pekalongan sana. Saya bangga jadi orang kampung,” canda Ashraff.

Kini setelah resmi berstatus warga negara Indonesia, Ashraff siap berkarya dan membangkitkan musik dangdut di Indonesia.

“Alhamdulillah keinginan saya untuk menjadi warga negara Indonesia terwujud. Saya bangga jadi orang Indonesia dan saya ingin berkontribusi untuk Indonesia lewat musik dangdut,” kata Ashraff. (kandar)

Leave a Comment