14/03/2025
Aktual Ekonomi

Direktorat Metrologi Kemendag Luncurkan Budaya Kerja Baru “KITAKOMPAK”

POSSORE – Direktorat Metrologi Kementerian Perdangan awal pekan ini meluncurkan program Budaya Kerja #KITAKOMPAK. Budaya kerja baru ini nantinya menjadi acuan standar nilai perilaku seluruh pegawai di lingkungan Direktorat Metrologi dalam mewujudkan sasaran kinerja guna meningkatkan tertib ukur di seluruh Indonesia.

Hal tersebut diungkapkan Direktur Metrologi, Dr Rusmin Amin dalam gelaran webinar bertema “Kolaboratif Mencapai Sasaran Kinerja Organisasi,” Kamis (5/8). Webinar ini juga menghadirkan Azhar El Hami, S.Psi., M.Si, Dosen Fakultas Psikologi Universitas Padjajaran, Bandung sebagai salah satu nara sumber dalam rangka pencapaian sasaran strategis tertib ukur  di lingkungan Direktorat Metrologi untuk terus melakukan perubahan.

Pengembangan SDM, kata Rusmi Amin,  baik secara teknis maupun sosiokultural dan manajerial menjadi salah satu fokus pembangunan reformasi birokrasi dan zona integritas. #KITAKOMPAK, tegas Rusmin, bukan sekedar jargon tetapi sebuah nilai yang secara konsisten harus terus dikembang-tumbuhkan.

Nilai-nilai utama #KITAKOMPAK sendiri merupakan kristalisasi dari sistem kerja dan perangkat norma yang dilakukan oleh Direktorat Metrologi dalam mencapai sasaran kinerja tertib ukur dengan mempertimbangkan kebutuhan transformasi dan tantangan perubahan.

“Bagaimanapun di era yang penuh tantangan ini diperlukan sebuah adaptasi bagi seluruh pegawai di lingkungan Direktorat Metrologi sehingga dapat menjawab berbagai permasalahan yang muncul dalam upaya pencapaian kinerja, serta upaya memberikan pelayanan kepada publik, dan upaya pembangunan SDM Direktorat Metrologi.” tegas Rusmin Amin.

#KITAKOMPAK, merupakan nilai-nilai kolaboratif, integritas tinggi, aktualisasi diri dan rekan kerja, kreatif dan inovatif dalam mengelola perubahan, orientasi pada hasil, melayani publik, pengambil keputusan yang tepat bagi organisasi, dan juga aktif komunikatif. Dengan budaya kerja ini diharapkan penerapan Reformasi Birokrasi dan Zona Integritas dapat secara berkesimbungan dijalankan dengan baik.

Sementara itu, Direktur Jenderal Perlindungan Konsumen dan Tertib Niaga, Veri Anggrijono mengatakan bahwa budaya kerja #KITAKOMPAK harus menjadi landasan dan core values seluruh pegawai Direktorat Metrologi dalam melakukan tugas mencapai kinerja Direktorat Metrologi.

“Launching transformasi budaya kerja yang baru ini dapat dijadikan momentum sekaligus energi budaya kerja yang baru, bagaimana kita bersama-sama bertransformasi menjadi organisasi pemenang, dan implementasinya tidak hanya dilaksanakan oleh satu atau dua orang pegawai saja. Semua harus memiliki peran”  tegas Veri.

Veri berharap Budaya Kerja #KITAKOMPAK yang baru ini, Direktorat Metrologi terus bersemangat melakukan terobosan baru dalam mencapai tujuan menciptakan tertib ukur mewujdukan konsumen yang berdaya dan pelaku usaha yang bertanggung jawab. (aryo)

Leave a Comment