JAKARTA (Pos Sore) -Persaingan Capres-CaWapres Menjelang Pemilu 2014 semakin ketat. diperkirakan dalam pemilu tahun ini tinggal 3 sampai 4 kubu saja. Hal itu disampaikan para pembicara yaitu Wakil ketua MPR, Hajriyanto Y. Thohari (kiri), profesor riset pusat penelitian politik LIPI, Ikrar Nusa Bhakti (tengah) dan guru besar Psikologi Politik UI, Hamdi Muluk (kanan) dalam diskusi mengenai berbagai kemungkinan yang terjadi dalam konstalasi pasangan Capres-CaWapres dan tidak adanya saingan pasangan Jokowi dan Wapresnya, pada saat berlangsung Dailog Pilar Negara berthema “Persaingan Capres-CaWapres Menjelang Pemilu”, Senin, 24/03/2014 di Gedung Parlemen RI, Jl. Jend. Gatot Subroto, Senayan Jakarta Pusat. Dalam kesempatan itu, ada beberapa pandangan yang menyatakan kemungkinan mengerucutnya pasangat Capres-Cawapres dalam 4 atau 3 kubu dan bisa juga hanya 2 kubu. Yang mengkhawatirkan kalau sampai partai berbasis Islam seperti PKB, PPP, PAN dan PKS kehilangan pemilihnya dan tidak masuk dalam hitungan.(Bambang Tri P.)