16.4 C
New York
06/11/2025
Aktual

Edarkan Narkoba, Mahasiswa Dibekuk

JAKARTA (Pos Sore) – Dituduh mengedarkan narkotika jenis shabu seorang mahasiswa dibekuk petugas Polsek Metro Pesanggrahan di hotel wilayah Bintaro, Pesanggrahan, Jakarta Selatan, Minggu (13/3) malam.

Kapolsek Metro Pesanggrahan, Kompol Afroni Sugiarto, mengatakan mahasiswa yang diketahui bernama Jeffry itu ditangkap setelah ada informasi masyarakat yang menyebutkan serig teradi trasaksi peredara narkoba di lokasi. Petugas pun merespon laporan dengan melakukan penyelidikan.

“Setelah ditelusuri, baru kami gerebek. Kami juga menyita tiga paket shabu seberat 1,66 gram dan sebuah bong alat hisap shabu, ” tegas Kapolsek.

Kasus ini pun dikembangkan untuk mencari tahu asal shabu. Juga peredarannya (marolop)

Leave a Comment